BEM FEB berbagi cinta di bulan ramadhan, untuk sesama dengan panti Griya Wredha

  • By BEM FEB Unair
  • In BEM News
  • Posted 25 August 2018

UNAIR NEWS – Bulan suci Ramadhan mulai berkumandang, manusia telah memilih jalan yang baik untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Bermula dari kesadaran dan inisiatif bersama untuk berbagi. Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis departemen pengabdian masyarakat melakukan bakti sosial (BAKSOS) di Panti Griya Wredha, Surabaya, Jumat (18/05). Baksos ini memiliki tema “Berbagi Cinta, Untuk Semua” yang diikuti oleh anggota panti, pengururs panti, dan mahasiswa terutama BEM FEB UNAIR turut diajak.

“Baksos ini didasarkan atas rasa kepedulian, kesadaran dan suka rela atas mereka yang membutuhkan kasih sayang dengan berbagi cinta kasih antar sesama dan bergulit kebahagiaan dengan senyum sumringah,” ujar Rizky Ananda Putra, selaku Ketua BEM.

Dalam acara bakti sosial ini, kegiatan yang dilaksanakan untuk menjalin kedekatan dan berbagi pelukan erat. Di antaranya, game yang mempererat antar sesama, penampilan dari anggota panti, berbuka puasa, sholat jama’ah, tarawih jama’ah, ceramah dari kyai, pembagian bingkisan, pemutaran vidio, penerbangan harapan, dan bersenandung tembang kenangan. BAKSOS diikuti 60 panitia, 130 lansia dan beberapa perawat.

Agil menambahkan, bakti sosial itu menjadi suatu kegiatan yang menyenangkan sebagai wadah untuk berbagi antar sesama terutama lansia. Melaui acara tersebut para lansia dapat mencurahkan keluh kesa kehidupan yang dialami selama hidupnya sampai berada di panti.

Baksos BEM FEB Unair

“Mereka telah berbagi tentang semua pengalaman hidupnya dan memberikan nasihat yang mulia serta motivasi kepada kami terutama dalam menjalankan hidup agar bisa menjadi orang yang berguna,” tutur koordinator baksos.

Ketua panti berharap acara yang serupa ini sering digalakkan mahasiswa, terutama Universitas Airlangga. Setelah melaksanakan acara yang mulia ini, mahasiswa bisa menjadi wadah untuk mengaplikasikan ilmunya selama duduk di banku kuliah hingga akhir hayatnya kelak dalam kehidupan sosial.

“Semoga acara seperti ini seperti ini bisa lebih ditingkatkan lagi. Seperti, dalam megaplikasikannya secara langsung dari ilmu yang tidak semua mahasiswa dapatkan di bangku kuliah kepada masyarakat,” ungkap ketua panti. Rizky Ananda Putra juga berharap mahasiswa yang lain bisa semakin memupukkan kepeduliannya terhadap lingkungan 

Hits 9131